Trekking ke Bukit Paniisan Sentul, Wisata Alam Tak Jauh dari Jakarta

Bukit Paniisan Sentul Bogor
Bukit Paniisan Sentul Bogor

SAPABENTALA.com – Bukit Paniisan bisa dijadikan tujuan menghabiskan waktu libur akhir pekan yang menyenangkan. Karena selain bisa rekreasi, kita juga bisa sekalian berolahraga untuk lebih menyehatkan badan.

Bukit Paniisan sendiri merupakan sebuah bukit dengan ketinggian sekitar 846 mdpl yang berada di kawasan Sentul, Bogor dan kerap dijadikan tujuan trekking.

Tempat ini disukai banyak orang terutama mereka yang berasal dari Ibu Kota Jakarta karena lokasinya tidak terlalu jauh.

Bukit ini menawarkan pemandangan alam 360 derajat dari ketinggian lengkap dengan udara sejuk khas pegunungan.

Baca Juga: Harmoni Alam Leuwi Asoka Bogor Jernihnya Air Sejuknya Angin dan Tenangnya Hutan

Sesampainya di atas, kita bisa bersantai menikmati suasana dan sekalian ditemani minuman segar yang dijajakan di warung-warung di atas Bukit Paniisan.

Belum lagi, sepanjang jalur trekking, kita akan disuguhkan rimbunnya pepohonan hijau menyegarkan mata. Hal tersebut membuat rasa lelah sedikit berkurang.

Selain bukit, di dekat tempat ini juga terdapat air terjun yang bisa sekalian dikunjungi. Air terjun tersebut bernama Curug Cibingbin

Alamat Bukit Paniisan

Bukit Paniisan | Foto: Google Maps/Putro Asta Nagara
Bukit Paniisan | Foto: Google Maps/Putro Asta Nagara

Destinasi wisata ini beralamat di Jalan Airpanas, Karang Tengah, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Kita bisa datang kapan saja karena tempat ini buka setiap hari selama 24 jam. Karena itu, tak heran jika banyak orang yang juga memilih bukit ini untuk camping ceria.

Baca Juga: The Nice Park Rumpin Wisata Baru Ramah Anak di Bogor

Harga Tiket dan Fasilitas

Untuk harga tiket masuk bukit ini cukup terjangkau yakni hanya sebesar Rp 15.000 per orang. Kemudian biaya parkir sebesar Rp 5.000 (motor) dan Rp 10.000 (mobil).

Untuk fasilitas sendiri sudah cukup memadai. Di sini sudah tersedia lokasi parkir kendaraan, mushola, toilet, gazebo untuk istirahat, warung-warung, camping ground dan papan penunjuk arah di jalur trekking.

Tips Berkunjung ke Bukit Paniisan

Saat berkunjung ke sini jangan lupa untuk mengenakan pakaian yang nyaman untuk kegiatan outdoor terutama alas kaki yang nyaman untuk jalan jauh.

Baca Juga: Bukit Sabak dan Ramahnya Kabut, Hutan Pinus Serta City Light Timur Sukabumi

Kemudian, bawa uang yang cukup karena di sini banyak warung yang menjual minuman dan makanan. Saat capek jajanan-jajanan tersebut akan sangat menggoda, apalagi es cincaunya hehe.

Terakhir, jangan lupa jaga kebersihan, karena masih banyak pengunjung yang buang sampah sembarangan baik di atas bukit maupun di sepanjang jalur trekking.

2 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *