Amador Valley Sukabumi: Alamat, Daftar Menu dan Daya Tarik

Amador Valley Sukabumi
Amador Valley Sukabumi

SAPABENTALA.com – Amador Valley Sukabumi merupakan sebuah coffee shop yang bisa dibilang cukup unik, khususnya dari konsep yang dibawanya.

Tempat ini memiliki bangunan pertokoan khas Amerika tahun 1800 an atau dikenal juga dengan zaman Cowboy/Koboi. Itu lho, para penggembala sapi di Amerika Utara dan Selatan yang menunggangi kuda.

Nah, di Amador Valley Sukabumi ini kamu akan disuguhkan dengan bangunan khas cowboy lengkap dengan pekarangan luas yang ditumbuhi rerumputan hijau.

Apalagi, cafe ini berada di atas bukit yang menjadikan view dan udara di sini terasa sejuk dan membuat kita betah berlama-lama.

Amador Valley Sukabumi memiliki area indoor dan outdoor yang sama-sama nyaman untuk bersantai. Namun, jika ingin pengalaman lebih menyenangkan kita bisa memilih area outdoor karena bisa menikmati makanan dan minuman lezat sambil ditemani pemandangan indah Selatan Sukabumi.

Baca Juga: Fina Farm Sukabumi, Lokasi Wisata yang Miliki Landscape Mirip New Zealand

Alamat Amador Valley Sukabumi

Panorama alam di Amador Valley Sukabumi | Foto: Instagram/amadorvalley.smi
Panorama alam di Amador Valley Sukabumi | Foto: Instagram/amadorvalley.smi

Amador Valley Sukabumi saat ini memiliki lokasi. Yang pertama yaitu di di Jalan Baru Pasir Salam, Desa Kertaangsana, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Ini merupakan lokasi utama dan berada di atas perbukitan.

Kemudian yang kedua, Coffee shop ini juga buka di pusat Kota Sukabumi atau tepatnya di Jalan Siliwangi No. 67, Cikole, Kota Sukabumi.

Baca Juga: Nyawang Bulan Bandung Pasar Unik yang Hadir Setiap Malam Bulan Purnama

Daya Tarik Amador Valley Sukabumi

Ada banyak daya tarik yang ditawarkan oleh coffee shop unik ini, terutama jika kamu mengunjungi yang beralamat di daerah Nyalindung, Sukabumi.

1. Bangunan Unik Ala Cowboy

Seperti yang telah disebut tadi, jika coffeeshop ini memiliki bangunan dan lingkungan unik ala-ala zaman cowboy di tahun 1800 an. Ini juga menjadi ciri khas dari Amador Valley Sukabumi.

2. View Memukau

Coffeeshop satu ini juga menjadi salah satu tempat yang menawarkan tempat nongkrong sambil ditemani keindahan alam memanjakan mata. Berada di atas bukit, kita akan disuguhkan panorama alam 360 derajat berupa deretan perbukitan di selatan, serta hamparan perkotaan Sukabumi di utara dengan latar Gunung Gede Pangrango dari kejauhan.

3. Ada Kuda dan Sapinya Juga

Salah satu daya tarik yang juga unik dari Amador Valley Sukabumi ini yaitu di sini kita bisa melihat kuda-kuda gagah yang dilepas di padang rumput luas. Selain itu ada juga sapi-sapi serta domba di lokasi tersebut.

Hal tersebut karena, coffee shop ini sendiri berada di dalam kawasan wisata alam Fina Farm Sukabumi. Karena itu jugalah jika tempat bisa menjadi lokasi menghabiskan waktu libur bersama anak-anak.

4. Banyak Spot Foto

Di Amador Valley Sukabumi banyak sekali spot foto menarik sehingga akan memanjakan kamu yang hobi fotografi maupun membuat konten-konten video pendek.

Baca Juga: Hayyu Coffee Cianjur Nikmati Hangatnya Kopi Ditemani Eloknya Kota Angklung

Daftar Menu Amador Valley Sukabumi

Foto: Instagram/amadorvalley.smi
Foto: Instagram/amadorvalley.smi

Selain daya tarik tadi, di Amador Valley Sukabumi pastinya juga tersedia berbagai makanan dan minuman lezat. Untuk minuman, di sini tersedia berbagai aneka minuman mulai dari teh, kopi hingga non kopi.

Sedangkan untuk makanan, ada banyak makanan yang bisa dipilih mulai dari ringan hingga berat. Dan untuk kamu yang suka meng grill ceria, di Amador Valley Sukabumi juga ada paket Suki and Grill yang bisa dipilih.

Baca Juga: Cirawang Simisdasem Bakso Viral se Sukabumi-Cianjur

Menu Minuman

Mocktail

  • Hunter mocktail espresso: Rp 29.000 (Ice)
  • Lemon on the rock: Rp 22.000 (Ice)
  • Sakura (non-kopi: Rp 28.000 (Ice)

Espresso Based

  • Sanger espresso: Rp 20.000 (hot)
  • Americano: Rp 20.000 (hot/ice)
  • Cappucino: Rp 25.000 (hot)/Rp 28.000 (ice)
  • Moccacino: Rp 26.000 (hot)/Rp 28.000 (ice)
  • Caramel latte: Rp 26.000 (hot)/Rp 28.000 (ice)
  • Hazelnut latte: Rp 26.000 (hot)/Rp 28.000 (ice)
  • Vanilla latte: Rp 26.000 (hot)/Rp 28.000 (ice)
  • Amador kopi gula aren: Rp 24.000 (hot)/Rp 26.000 (ice)
  • Amador coffee beer: Rp 23.000 (ice)
  • Ice coffee cola: Rp 25.000 (ice)

Manual Brew

  • V60: Rp 25.000 (hot)/Rp 27.000 (ice)
  • Tubruk susu: Rp 20.000 (hot)
  • Vietnam drip: Rp 20.000 (hot)
  • Moka pot: Rp 20.000 (hot)

Popular Drink

  • Red velvet: Rp 25.000 (hot)/Rp 27.000 (ice)
  • Chocolate: Rp 25.000 (hot)/Rp 27.000 (ice)
  • Mojito lemon: Rp 26.000 (ice)
  • Mojito Lychee: Rp 26.000 (ice)
  • Mojito Strawberry: Rp 26.000 (ice)
  • Sarsaparilla: Rp 25.000 (ice)
  • Mineral water: Rp 6.000 (ice)

Tea Based

  • Fresh lemon tea: Rp 21.000 (hot)/Rp 24.000 (ice)
  • Thai tea: Rp 25.000 (hot)/Rp 27.000 (ice)
  • Green tea: Rp 25.000 (hot)/Rp 27.000 (ice)
  • Lychee tea: Rp 27.000 (ice)
  • Tea: Rp 9.000 (hot)/Rp 12.000 (ice)

Minuman Lain

  • Sari rempah (jahe, sereh, madu): Rp 25.000
  • Bandrek: Rp 25.000
  • Jus Jambu: Rp 25.000
  • Jus mangga: Rp 25.000
  • Jus sirsak: Rp 25.000
  • Jus jeruk: Rp 25.000
  • Jus markisa: Rp 25.000
  • Jus alpukat: Rp 25.000

Baca Juga: Nusa Manona Pulau Cantik di Tengah Danau di Selatan Bandung

Menu Makanan

Main dish

  • Smoked beef platter: Rp 89.000 (150 g smoked beef, potato wedges, grilled onion and tomatoes, BBQ sauce)

with rice

  • Sapi asap maranggi: Rp 33.000 (plus nasi)
  • Sapi asap masak bawang: Rp 32.000 (plus nasi)
  • Sapi asap sambal mercon: Rp 33.000 (plus nasi)
  • Chicken katsu: Rp 34.000 (plus nasi)

Soup Based Noodle

  • Beef buldak noodle: Rp 28.000
  • Beef tomyam noodle: Rp 28.000
  • Beef soyu noodle: Rp 28.000

Pasta

  • Spaghetti bolognese: Rp 32.000
  • Spaghetti carbonara: Rp 33.000

Dimsum

  • Dimsum ayam: Rp 20.000
  • Dimsum tuna: Rp 20.000
  • Dimsum udang: Rp 20.000
  • Dimsum beef: Rp 20.000
  • Dimsum jamur: Rp 20.000
  • Siomay kukus: Rp 20.000
  • Mix dimsum: Rp 25.000

Amador Snack

  • Sosis goreng: Rp 23.000
  • Kentang goreng: Rp 18.000
  • Nugget: Rp 21.000
  • Siomay goreng: Rp 18.000
  • Cheese roll: Rp 25.000
  • Spring roll: Rp 26.000
  • Mix platter snack: Rp 26.000

Roti Bakar dan Kukus

  • Chocomalt: Rp 15.000 (bakar)/Rp 16.000 (kukus)
  • Cheese: Rp 15.000 (bakar)/Rp 16.000 (kukus)
  • Nutella: Rp 17.000 (bakar)/Rp 18.000 (kukus)
  • Greentes: Rp 16.000 (bakar)/Rp 17.000 (kukus)
  • Corned beef & egg: Rp 18.000 (bakar)/Rp 19.000 (kukus)
  • Sausage & egg: Rp 18.000 (bakar)/Rp 19.000 (kukus)
  • Tuna: Rp 24.000 (bakar)

Amador Suki & Grill

  • Amador grill: Rp 140.000
    (100g US short plate, 100g yoshinoya beef, 150g chicken filet, 150g sausage, salada, bombay, dipping sauce 2 variants.)
  • Amador suki: Rp 120.000
    (150g otak-otak Singapore, 50g cheese dumpling, 60g crab stick, 50g bakso ikan, 50g chikuwa, 100g enoki, 200g sawi putih, mie, telur, bumbu suki).

Suki and grill ini juga bisa menambah item dengan harga tambahan mulai dari Rp 7.000 – Rp 25.000 per itemnya.

1 Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *