3 Danau Yang Tidak Terlalu Jauh Dari Pusat Kota Sukabumi

Dari pusat Kota Sukabumi butuh waktu kurang dari satu jam untuk sampai di tiga danau ini

Situ Cipiit Sukabumi
Situ Cipiit Sukabumi

Danau menjadi tempat yang banyak dikunjungi dari sekian banyaknya jenis wisata alam di Sukabumi. Banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan saat mengunjungi danau ini, misalnya memancing, berkemah atau camping, atau hanya sekedar bersantai menikmati alam sekitar.

Ada beberapa danau yang terdapat di sukabumi. Namun, jika kamu mencari yang tidak terlalu jauh dari pusat kota, ada tiga lokasi yang bisa kamu kunjungi. Dimana saja persisnya? Mari Simak!

1.Situ Gunung

Danau yang satu ini pasti sudah banyak yang tahu, karena memang nama Situ Gunung sudah familiar di kalangan wisatawan, terlebih setelah ada dibangun jembatan gantung di kawasan ini. Lokasi danau Situ Gunung sendiri memang sedikit tersembunyi karena berada di lembah kaki gunung Gede Pangrango.

Tempat ini banyak dipilih wisatawan karena tidak terlalu jauh dari pusat Kota Sukabumi, yaitu kurang dari 1 jam atau sekitar 50 menit perjalanan dengan kendaraan pribadi. Saat kamu memasuki gerbang wisata Situ Gunung, kamu bisa belok kiri dan mengikuti jalan yang ada hingga tiba di parkiran mobil. Kemudian lanjutkan dengan berjalan kaki sekitar 5 menit untuk sampai di pinggir danau.

Namun, jika kamu menggunakan sepeda motor bisa langsung memarkirnya di tempat parkir motor yang ada di dekat situ (danau) tanpa perlu berjalan kaki lebih dulu. Biaya tiket masuk yaitu Rp 16.000/org (weekday) dan Rp 18.500/org (weekend). Kamu bisa menikmati suasana danau yang sangat asri karena dikelilingi hutan khas daerah tropis.

Dipinggirnya terdapat tanah lapang dengan diselimuti rumput hijau, disini kamu bisa menggelar tikar dan bersantai bersama keluarga atau teman. Fasilitas yang ada di sekitar danau yaitu ada warung yang menjual makanan dan minuman, toilet dan mushola.

Baca Juga : Camping Seru di Pinggir Danau Situ Gunung Sukabumi

Danau Situ Gunung Sukabumi

2.Situ Cipiit

Situ dewa dewi Cipiit atau masyarakat lebih mengenal dengan nama Situ Cipiit merupakan sebuah danau yang berada Desa. Tanjungsari Kec. Jampang Tengah Kab.Sukabumi. Lokasi ini berjarak sekitar 40-50 menit perjalanan dari pusat Kota Sukabumi dengan kendaraan pribadi.

Danau ini dikelilingi oleh hutan pinus sehingga menjadikan suasana disini sangat sejuk dan cocok untuk bersantai melepas penat pikiran. Bergelantungan di di atas hammock bisa menjadi pilihan saat berkunjung ke sini. Jika berkunjung saat musim hujan, sering turun kabut di area danau yang akan menambah eksotis tempat ini.

Selain itu, disini kamu juga bisa berkemah atau camping, bahkan bisa juga memancing jika kebetulan membawa alat pancing. Tiket masuk yang dikenakan sangat terjangkau yaitu hanya Rp 5000/org. Namun, jika kamu camping biayanya Rp 15.000/org.

Fasilitas yang tersedia juga lumayan memadai seperti area parkir, toilet, mushola dan warung-warung yang menjual makanan/minuman. Harga-harga makanan/minuman yang dipatok pun terbilang normal karena sama dengan harga makanan/minuman yang dijual di tempat lain (diluar area wisata Situ Cipiit).

Baca Juga : PASIR DATAR DESA INDAH DI KAKI GUNUNG GEDE PANGRANGO

3.Situ Batu Karut

Situ Batu Karut Sukabumi
Situ Batu Karut Sukabumi | Foto : instagram.com @visitsukaraja92

Situ Batu Karut berlokasi di Kampung Batu Karut Desa.Selaawi Kec.Sukaraja Kab. Sukabumi. Lokasi danau ini hanya berjarak sekitar 30 menit dari pusat Kota Sukabumi. Menurut warga sekitar, alasan tempat itu dinamakan Batu Karut karena dulunya disana ada sebuah pohon beringin yang sudah besar.

Akar dari pohon beringin tersebut mengikat sebuah batu, dan seiring membesarnya si pohon, batu yang terikat pun hingga terangkat oleh akar dan mengambang kurang lebih 1 meter dari atas permukaan tanah. Sampai akhirnya daerah tersebut dinamakan kampung Batu Karut yang berasal dari kata “Batu anu dikarut ku akar” atau jika diartikan yaitu “Batu yang diikat oleh akar”.

Sekarang danau ini menjadi tujuan rekreasi warga karena suasana disini yang sejuk sangat cocok untuk dijadikan tempat bersantai. Pengunjung bisa memancing di danau ini dan bisa juga ke tengah danau dengan menaiki rakit bambu. Di Sebelah utara danau terdapat sebuah pemandian yang menjadi tujuan utama warga yang berkunjung.

Pemandian itu dinamakan “Pancuran 7” yang memiliki air sangat jernih, air ini berasal dari mata air yang ada disana. Itulah 3 danau yang jaraknya kurang dari 1 jam dari pusat Kota Sukabumi. Mungkin kamu tertarik untuk mengunjunginya atau mungkin sudah pernah.

Mungkin untuk yang pernah bisa berbagi cerita di kolom komentar sekaligus mengoreksi jika ada informasi yang salah di tulisan ini. Terimakasih untuk yang sudah membaca, sampai jumpa.

1 Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *