SAPABENTALA.com – Awi Langit Camp Site bisa jadi rekomendasi tujuan liburan selanjutnya saat menikmati akhir pekan atau hari libur lainnya di selatan Bandung.
Destinasi wisata ini terletak cukup terpencil di tengah hutan yang masih asri. Tak mengherankan Awi Langit Camp Site memiliki suasana tenang, udara sejuk yang sangat cocok dijadikan tempat melepas penat dan menjauh dari hiruk pikuk kota.
Tempat camping ini juga menawarkan sensasi berkemah tepat di tepi sungai dengan air mengalir deras. Kita bisa merasakan tidur dengan ditemani suara gemericik air yang menenangkan.
Belum lagi suara-suara binatang seperti serangga dan burung akan selalu menemani selama kamu berada di Awi Langit Camp Site.
Baca Juga: Paseban Fly Resort Sukabumi:Tempat Menginap di Tengah Hutan Gunung Gede
Tak hanya itu, di lokasi ini juga terdapat air terjun cantik yang disebut Curug Awi Langit atau yang juga dikenal dengan nama D’Valley Waterfall.
Tertarik berlibur dan menginap di Awi Langit Camp Site Ciwidey? Simak dulu ulasan berikut!
Alamat Awi Langit Camp Site
Awi Langit Camp Site beralamat di Jalan Raya Ciwidey Situ Patenggang km 11,2, Alamendah, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Lokasi ini bisa ditempuh dengan waktu sekitar 1 sampai 1,5 jam dari pusat Kota Bandung ke arah selatan.
Baca Juga: Jadwal Kereta Api Pangrango 2024 Bogor-Sukabumi dan Harga Tiket Terbaru
Harga Camping di Awi Langit Camp Site
Untuk berkunjung ke sini, wisatawan dikenakan biaya tiket masuk sebesar Rp 25.000 per orang, harga tersebut sudah termasuk tiket ke air terjun D’Valley Waterfall. Kemudian untuk harga camping di Awi Langit Camp Site yaitu sebesar Rp 65.000 per orang juga sudah termasuk tiket ke air terjun.
Kalau ingin lebih hemat, bisa memilih paket keluarga dengan harga Rp 100.000 per orang (termasuk tiket air terjun dan tiket Ciwidey Valley Waterpark).
Baca Juga: Rutinitas Coffee, Tempat Nyaman Ngobrol Ngopi di Halaman Belakang
Paket Camping Awi Langit Camp Site
Kita juga bisa memilih paket camping di Awi Langit Camp Site jika tidak ingin repot membawa peralatan dan dengan fasilitas cukup lengkap dengan harga mulai dari Rp 600.000 (maksimal 2 orang) hingga Rp 1.250.000 (maksimal 8 orang).
- Harga paket camping tersebut sudah termasuk;
- Tiket masuk
- Kavling deck
- Tenda Vidalido poon san L
- Alat makan dan Minum 8 Set
- Cooking Set
- Kompor Portable + Gas
- Sleeping system 8 ( Matras Bed + Sleeping Bag )
- Pot Charger
- Meja Lesehan
- Free waterfall
Baca Juga: Els’s Resort Goalpara Tea Park Sukabumi, Staycation Nyaman di Kaki Gunung Gede
Itulah informasi mengenai Awi Langit Camp Site, tempat camping menarik di Ciwidey yang bisa dijadikan lokasi berlibur akhir pekan.
Pingback: 9 Hal Yang Harus Diperhatikan Ketika Camping di Tepi Sungai | Sapa Bentala
Pingback: Rawdee Glamping Tempat Berkemah ala Bohemian Sambil Belajar Tentang Kopi di Bogor | Sapa Bentala
I was recommended this website by my cousin I am not sure whether this post is written by him as nobody else know such detailed about my trouble You are amazing Thanks